• +6221 4288 5430
  • +62 8118 242 558 (BIC-JKT)
  • +62 8118 242 462 (BIC-INA)
  • info@bic.web.id

Tetap Manis Tetap Sehat Tetap Manfaat

Asam Manis Penenang Tekanan

Deskripsi Singkat


Kesadaran publik terhadap risiko konsumsi gula berlebihan semakin meningkat, seiring dengan tingginya konsumsi minuman manis dan meningkatnya risiko penyakit tidak menular di Indonesia. Bahkan minuman lemon dan/atau madu yang beredar di pasaran masih didominasi oleh formulasi dengan kadar gula tinggi dan penggunaan perisa (flavour), sehingga tidak merepresentasikan nilai fungsional dari bahan alaminya.

Inovasi ini mengembangkan formulasi minuman lemon–madu rendah gula berbasis bahan alami lokal dengan pendekatan ilmiah untuk menghasilkan produk yang tetap memiliki cita rasa yang nyaman dikonsumsi. Produk ini ditujukan sebagai alternatif minuman bagi konsumen dewasa, khususnya individu dengan kecenderungan pra-hipertensi, namun tidak diindikasikan sebagai minuman terapi atau pengganti obat.

Melalui pendekatan formulasi yang terstandar, dan didukung uji penerimaan konsumen, inovasi minuman lemon–madu rendah gula ini diharapkan dapat mendukung gaya hidup sehat masyarakat modern, serta mendukung pengembangan usaha berskala UMKM.

Stay Sweet Stay Healthy Stay Useful

 

Short Description


Public awareness of the risks of excessive sugar consumption is growing, along with the high consumption of sweetened beverages and the increasing risk of non-communicable diseases. Even lemon and/or honey drinks on the market are still dominated by formulations with high sugar content and the use of flavors, thus not representing the functional value of the natural ingredients. This innovation develops a low-sugar lemon-honey drink formulation based on local natural ingredients, using a scientific approach to produce a product that still has a pleasant taste. This product is intended as an alternative drink for adult consumers, particularly individuals with pre-hypertension tendencies, but is not indicated as a therapeutic drink or a substitute for medication.n Through a standardized formulation approach and supported by consumer acceptance testing, this low-sugar lemon-honey drink innovation is expected to support a healthy lifestyle and support the development of MSMEs.

Perspektif

Senantiasa perlu dipastikan adanya keseimbangan antara kenikmatan makanan dan minuman, dengan hakekat dasarnya untuk menjaga kesehatan.    

Keunggulan Inovasi:

  • Sepenuhnya menggunakan jus lemon segar dan madu murni lokal dengan kandungan bioaktif tinggi, yang bermanfaat bagi kesehatan,
     
  • Formulsi produk didukung oleh bukti ilmiah, melalui telaah literatur yang terkait langsung dengan upaya penurunan tekanan darah,
     
  • Menggunakan madu alami yang kaya akan senyawa bioaktif sebagai pemanis, menggantikan gula berkadar tinggi pada berbagai minuman komersial (rata-rata mengandung 18–28 g gula/100 ml),
     
  • Menggunakan teknologi pasteurisasi untuk menjaga kandungan bioaktif tetap optimal, teruji dapat mempertahankan vitamin C dan berbagai kandungan fenolik penting, 
     
  • Pada uji pra-klinik yang dilakukan, menghasilkan efek fisiologis yang terbukti dapat menurunkan tekanan darah sistolik dan diastolik setelah uji konsumsi rutin 100 ml per hari selama 31 hari.

Potensi Aplikasi:

Inovasi formulasi minuman lemon–madu rendah gula ini cukup sederhana sehingga dapat dimanfaatkan oleh produsen minuman dalam kemasan berskala UMKM. Bahan baku buah lemon kini semakin mudah diperoleh sehingga memungkinkan produk ini dikembangkan bersama peternak madu lokal, sehingga dapat memperkuat rantai pasok dan pemberdayaan UMKM berbasis daerah. Untuk pengembangan produksi dengan skala industri, produk ini tekah dilengkapi dengan standarisasi, termasuk proses pengemasan yang higienis didukung pengujian secara ilmiah, sehingga  dapat bersaing sebagai minuman fungsional massal di pasar. 

Innovator:

Tim Inovasi

ISI

Institusi

ISI

Alamat

ISI

Status Paten

Dalam Proses Pengajuan

Kesiapan Inovasi

** Siap Dikomersialkan

Kerjasama bisnis

** Luas

Peringkat Inovasi

** Sangat Prospektif


File

Tidak ada


Video

Tidak ada


Perkembangan Inovasi