• +6221 4288 5430
  • +62 8118 242 558 (BIC-JKT)
  • +62 8118 242 462 (BIC-INA)
  • info@bic.web.id

Penangkal Praktek Contek-Mencontek

SmartEdu: Sistem Ujian Daring Terintegrasi untuk Mencegah Kecurangan dan Memberikan Umpan Balik Instan

Deskripsi Singkat


Dalam kegiatan belajar mengajar modern dengan jumlah siswa banyak di kelas, pengajar membutuhkan umpan balik yang cepat untuk mengevaluasi pemahaman siswa. Namun ujian secara konvensional rentan terhadap tindak kecurangan; sedangkan ujian secara online dengan perangkat milik pribadi siswa bisa menimbulkan berbagai masalah teknis.

Inovasi SmartEdu adalah sistem dan metode terintegrasi untuk proses pembelajaran dan ujian daring, yang dirancang untuk mengurangi kemungkinan terjadinya kecurangan serta memberikan hasil evaluasi secara instan, dan mengatasi kelemahan ujian online yang menggunakan perangkat pribadi siswa, seperti ketidak-seragaman teknis, gangguan (distraksi), serta celah keamanan.

SmartEdu terdiri dari perangkat keras dan lunak yang bekerja sinergis menggunakan perangkat ponsel yang telah dikustomisasi dan dimiliki oleh sekolah. Perangkat dilengkapi Portable Charging Station, Portable Access Point untuk menjamin konektivitas yang adil dan aman, serta dikendalikan oleh server untuk mengelola aplikasi, soal, dan data ujian. Dengan lingkungan ujian yang terkontrol, steril, dan andal; SmartEdu memastikan proses evaluasi dapat dilakukan secara objektif dan efisien, sehingga memungkinkan pengajar fokus pada peningkatan kualitas pembelajaran.

Antidote to Cheating Practices

 

Short Description


SmartEdu's innovation is an integrated system and method for online learning and exams, designed to reduce the potential for cheating and provide instant evaluation results. It also addresses the weaknesses of online exams using students' personal devices, such as technical inconsistencies, distractions, and security vulnerabilities. SmartEdu consists of hardware and software that work synergistically using customized mobile devices owned by the school. The devices are equipped with a portable charging station, a portable access point to ensure fair and secure connectivity, and are controlled by a server to manage applications, questions, and exam data. With a controlled, sterile, and reliable exam environment, SmartEdu ensures the evaluation process can be conducted objectively and efficiently, allowing teachers to focus on improving the quality of learning.

Perspektif

Dengan sistem pendidikan yang cerdas (SmartEdu) tak perlu lagi ada alasan bahwa kualitas pendidikan terpaksa dikorbankan, karena guru dan murid sibuk main kucing-kucingan.   

Keunggulan Inovasi:

  • Pendekatan ekosistem terpadu: solusi holistik yang menyatukan perangkat keras dan perangkat lunak agar dapat bekerja sinergis,
     
  • Sistem dirancang khusus untuk mencegah kecurangan dalam ujian, dengan menggunakan gadget steril yang dimiliki sekolah, aplikasi ujian terkunci yang memblokir notifikasi dan akses ke aplikasi lain, dan dilengkapi dengan fitur pengacakan urutan soal dan batas waktu pengerjaan untuk setiap peserta,
     
  • Menjamin sekaligus keadilan dan anonimitas dalam ujian, keandalah teknis, serta load balancing untuk menjamin konektivitas yang stabil untuk setiap peserta ujian,
     
  • Konsep sistem portabel memudahkan pemakaiannya di berbagai lokasi ujian, dan hasil evaluasi dapat dianalisis secara instan oleh pengajar setelah ujian selesai,
  • Telah memperoleh perlindungan paten Indonesia (No. IDP000089558 B).

Potensi Aplikasi:

Inovasi SmartEdu berpotensi diaplikasikan secara luas di dunia pendidikan dan asesmen yang memerlukan integritas yang tinggi, misalnya dalam evaluasi pembelajaran seperti kuis, Ujian Tengah Semester (UTS), dan Ujian Akhir Semester (UAS). Sistem ini direncanakan untuk diuji-coba di Institut Teknologi Bandung (ITB) dan di Universitas Hasanuddin (Unhas), untuk memastikan skalabilitasnya untuk penerapannya secara nasional.

Inovasi ini berpotensi dikembangkan untuk mendukung asesmen yang mengharuskan tingkat integritas tinggi dan bebas kecurangan, seperti dalam ujian-ujian sertifikasi profesional maupun ujian-ujian dalam proses rekrutmen. Untuk itu aplikasi SmartEdu dapat lebih lanjut dilengkapi dengan penambahan fitur-fitur untuk mendukung proses pembelajaran jarak jauh lainnya seperti pembelajaran melalui video conferences. 

 

Innovator:

Tim Inovasi

ISI

Institusi

ISI

Alamat

ISI

Status Paten

Telah Terdaftar

Kesiapan Inovasi

*** Telah Dikomersialkan

Kerjasama bisnis

*** Terbuka

Peringkat Inovasi

*** Paling Prospektif


File

Tidak ada


Video

Tidak ada


Perkembangan Inovasi