• +6221 4288 5430
  • +62 8118 242 558 (BIC-JKT)
  • +62 8118 242 462 (BIC-INA)
  • info@bic.web.id

Menjaga Bibit Ganggang Renik

Teknologi Penyimpanan Isolat Mikroalgae berfilamen Spirogyra sp.

Deskripsi Singkat


Inovasi penyimpanan isolat mikroalgae berfilamen Spirogyra sp. dilakukan untuk menjamin ketersediaan stok isolat. Penyimpanan isolat mikroalgae dilakukan dalam media agar (padat) dengan menggunakan dua metoda: gores (algae surface) dan pencampuran (algae mix). Setelah satu bulan mikroalgae masih mampu tumbuh dan berkembang, lebih lama dibandingkan cara penyimpanan dengan media cair, lagipula media BBM (Bold Basal Medium) yang diperlukan jauh lebih sedikit.

 

 

Keeping Algae Tiny Seeds

 

Short Description


Storage innovation of microalgae filamentous Spirogyra sp. isolates carried out to ensure the continuous availability of the isolates. The microalgae isolates storage is carried out in agar (solid) media by using two methods: algae surface and algae mix. After one month the microalgae can still grow and propagate, much longer than the common method of storing it in liquid media. Moreover, the media and the storage space needed are much less.


Perspektif

Mutu dan keberhasilan suatu penelitian tidak hanya ditentukan oleh kompetensi para peneliti, tapi juga sangat ditentukan oleh sarana dan manajemen pendukung penelitian. 


Keunggulan Inovasi:

  • Teknik penyimpanan isolat mikroalgae berfilamen adalah hal baru, selama ini dilakukan hanya untuk algae bersel tunggal atau algae koloni.
  • Masa penyimpanan lebih lama (sampai 1 bulan). 
  • Memungkinkan penyediaan stok siap untuk memenuhi kebutuhah industri.
  • Volume penyimpanan kebih ringkas, kebutuhan media lebih sedikit, sehingga biaya produksi dan penyimpanan lebih murah. 

 


Potensi Aplikasi:

Inovasi penyimpanan isolat mikroalga berfilamen Spirogyra sp. ini dapat dijadikan sebagai penyedia stok siap isolat murni; untuk memenuhi kebutuhan penelitian, maupun sebagai bahan baku industri. 


Innovator:

Tim Inovasi

Dr. Ir. Niken T. M. Pratiwi, M.Si, Inna Puspa Ayu, S.Pi, M.Si, Tri Apriadi, S.Pi, M.Si

Institusi

Institut Pertanian Bogor

Alamat

Departemen MSP-FPIK, Kampus IPB Dramaga, Bogor 16680

Status Paten

Belum Didaftarkan

Kesiapan Inovasi

* Prototype

Kerjasama bisnis

* Terbatas

Peringkat Inovasi

* Prospektif


File

Tidak ada


Video

Tidak ada


Perkembangan Inovasi