• +6221 4288 5430
  • +62 8118 242 558 (BIC-JKT)
  • +62 8118 242 462 (BIC-INA)
  • info@bic.web.id

Lacak dari Ujung ke Ujung

Aplikasi Tracking Beli-Jual Ayam untuk Pencegahan Penyebaran Flu Burung

Deskripsi Singkat


Indonesia mengalami kasus infeksi Flu Burung terbanyak di dunia; hingga April 2008 korban meninggal mencapai 129 orang. Untuk mencegah penyebaran dan penularan dari unggas ke manusia, perlu pengendalian siklus penularannya mulai dari unggas ke unggas. Upaya merekam informasi distribusi/rantai pasok unggas secara kontinyu diperlukan, mengingat pola penularannya cenderung sporadis

Tujuan dari aplikasi ini adalah mendukung Dinas Peternakan, Dinas Kesehatan, dan masyarakat dalam prosessurveillanceFlu Burung, serta pencegahan penyebaran virusnya. Dengan prinsip mencegah lebih baik daripada mengobati, aplikasi ini merekam informasi rantai pasok (supply chain) ayam, mulai dari peternak sampai ke pembeli akhir di pasar dengan menggunakan aplikasi berbasis telepon selular untuk merekam setiap transaksi jual beli yang terjadi pada rantai pasok ayam tersebut.

Track From End To End

 

Short Description


The mortality rate from Avian Flu in Indonesia is the highest in the world, and efforts to identify and eliminate the sources and spreading of this disease have to be initiated to prevent more victims.

The software collects supply chain information of the chicken from the source (farm) to end buyers (retail market), by utilizing a cellular phone application to record the selling and buying transaction that occurred within such supply chain.


Perspektif

Cara penanggulangan flu sebagai wabah menular yang paling efektif adalah dengan mengetahui sumber penyebarannya secepat mungkin dan mencegah penyebaran lebih lanjut dari sumbernya, dengan melakukan analisis distribusi ayam, termasuk rantai pasok jual beli yang terjadi di suatu tempat.

Keunggulan Inovasi:

  • Sistem informasi terpadu berbasis telepon selular mencatat transaksi beli dan jual ayam buras
  • Informasi bisa diakses oleh pelaku rantai pasok ayamdan diharapkan meningkatkan kesadaran terhadap kasus Flu Burung
  • Aplikasi berbasis selular mendukung mobilitas, fleksibilitas dan efisiensi , juga kolaborasi antara instansi pemerintah, industri dan masyarakat

Potensi Aplikasi:

Sistemtrackingmencatat transaksi yang terjadi di sepanjang rantai pasok (supply chain), menggunakan aplikasi berbasis telepon selular dikembangkan untuk mencegah penyebaran Flu Burung, dan dapat dikembangkan lebih lanjut untuk produk dan komoditas lain sejenis.


Innovator:

Tim Inovasi

Ria L. Moedomo; Dr. M. Sukrisno Mardiyanto; Oky Firmansyah; Dr. Yusep Rosmansyah; J. Tjandra Pramudito; Dr. Trio Adiono

Institusi

Sekolah Teknik Elektro dan Informatika, ITB

Alamat

Ruang Riset Avian Influenza Lt. 3, Gedung Labtek V, Jl. Ganesha 10, Bandung 40132

Status Paten

Dalam Proses Pengajuan

Kesiapan Inovasi

** Siap Dikomersialkan

Kerjasama bisnis

** Luas

Peringkat Inovasi

** Sangat Prospektif


File

Tidak ada


Video

Tidak ada


Perkembangan Inovasi