• +6221 4288 5430
  • +62 8118 242 558 (BIC-JKT)
  • +62 8118 242 462 (BIC-INA)
  • info@bic.web.id

Jauh di Hati Dekat di Mata

ECG 12 Leads dengan Interpretasi dan Sistem Telemetri

Deskripsi Singkat


Penyakit jantung saat ini bukan hanya urusan masyarakat kota, tetapi juga menjadi masalah masyarakat di pelosok Indonesia. Terbatasnya jumlah dokter spesialis penyakit jantung beserta perangkat ECG/EKG (Electrocardiogram) yang tersedia, menyebabkan terbatasnya pula kemampuan layanan dan akses bagi para penderita penyakit jantung yang tinggal di pedalaman yang jauh dari pusat-pusat kesehatan.

ECG 12 Leads dengan sistem telemetri terdiri dari 3 bagian, yaitu Unit ECG, Unit Telemedicine, dan Server Data. Sistem ini dirancang untuk memungkinkan akses masyarakat di daerah pedalaman akan layanan kesehatan jantung. ECG 12 dioperasikan oleh tenaga medis atau paramedis yang tersedia kemudian dihubungkan menggunakan koneksi GSM/CDMA/internet/PSTN dengan layanan dokter ahli jantung atau pusat kesehatan jantung yang ada di kota.

Far from Heart Close to Eyes

 

Short Description


Heart problem is now becoming a health issue not only for the citizens of big cities, but also for those living in remote areas where health facilities are very limited.

ECG 12 Leads with Telemetry makes it possible for available healthcare personnel to operate ECG (electrocardiogram) in remote areas, and through telemetry connection a cardiac specialist provides diagnosis and medical advices from a distant place.


Perspektif

Pada kasus kesehatan, tidak semua kasus membutuhkan pertemuan langsung antara pasien dengan dokter. Cukup dengan menyampaikan informasi yang akurat, dokter yang ahli dari lokasi yang berbeda dapat menganjurkan tindakan yang tepat ke dokter yang ada.

Keunggulan Inovasi:

  • ECG dapat mengirimkan data yang dibutuhkan melalui sarana komunikasi yang tersedia
  • Menggunakan media komunikasi seperti jaringan telepon (PSTN), telepon seluler (GSM atau CDMA) dan internet
  • Memecahkan masalah keterbatasan dokter ahli jantung, menekan biaya layanan kesehatan, serta memperluas akses layanan kesehatan masyarakat di pedalaman


Potensi Aplikasi:

Layanan/monitoring kesehatan jantung secara remote (jarak jauh); Layanan untuk klinik/puskesmas tanpa tenaga spesialis jantung; Layanan kesehatan jantung bagi pasien kurang mampu,karena bisa membantu mengefisienkan pemakaian waktu dokter spesialis.


Innovator:

Tim Inovasi

Ir. Titah S. Riadhie; Prof. Dr. Tati R. Mengko; Dr. Pratondo Busono

Institusi

PT. Tesena Inovindo

Alamat

Jl. Jusin 43 Ciracas, Jakarta

Status Paten

Kesiapan Inovasi

Kerjasama bisnis

Peringkat Inovasi


File

Tidak ada


Video

Tidak ada


Perkembangan Inovasi