• +6221 4288 5430
  • +62 8118 242 558 (BIC-JKT)
  • +62 8118 242 462 (BIC-INA)
  • info@bic.web.id

Hilangkan Tangis Karena Luka Kronis

Debrizim - Serum Debridemen Autolisis untuk Mempercepat Penyembuhan Luka Kronis

Deskripsi Singkat


Luka kronis seperti luka diabetes dan luka trauma merupakan masalah klinis dan sosial yang serius, karena meningkatkan risiko infeksi, memperlama penderitaan pasien, bahkan risiko kematian. Kehadiran jaringan nekrotik pada luka kronis maupun trauma lebih memperburuk lagi kondisi pasien. Karena Indonesia memiliki insidensi pasien luka kronis maupun trauma yang tinggi, dibutuhkan penanggulangan medis (disebut debridement) yang efektif, selektif, aman, dan biayanya terjangkau. Di Indonesia produk debridement ketersediaannya masih terbatas dan mahal harganya. 

Inovasi ini mengembangkan produk debridement enzimatik dengan dialisat enzim protease dari bakteri laut Bacillus sp. HSFI-5, HSFI-10, HSFI-12, yang memiliki aktivitas proteolitik, fibrinolitik, antikoagulan, antiplatelet, clot lysis, sekaligus dan bersifat non-alergic. Produk yang diberi nama Debrizim ini adalah produk debridement enzimatik serum protease, yang teruji dapat mempercepat pembersihan jaringan nekrotik pada luka secara selektif, tanpa merusak jaringan yang masih sehat.

 

No Tears Due to Chronic Wounds

 

Short Description


Chronic wounds, such as diabetic and trauma wounds, are serious clinical and social problems. It increases the risk of infection, prolonging patient suffering, and even death. The presence of necrotic tissue in chronic and traumatic wounds further worsens the patient's condition. Because Indonesia has a high incidence of chronic and traumatic wounds; an effective, selective, safe, and yet affordable debridement treatment is seriously needed. The availability of debridement products are still limited in Indonesia. This innovation develops an enzymatic debridement product using protease enzyme dialysate from the marine bacteria Bacillus sp. HSFI-5, HSFI-10, and HSFI-12, which have proteolytic, fibrinolytic, anticoagulant, antiplatelet, and clot lysis activities, and non-allergenic. The product, named Debrizim, is a serum protease enzymatic debridement product, proven to accelerate the selective removal of necrotic tissue in wounds without damaging healthy tissue.

Perspektif

Kekayaan laut Indonesia juga ada dalam bentuk jasad renik yang tidak kasat mata; namun berpotensi raksasa untuk menolong penderita luka kronis dan luka trauma yang banyak terjadi di Indonesia.      

Keunggulan Inovasi:

 

  • Bahan aktif yang dipakai berbasis bakteri laut Indonesia dengan aktivitas enzimatik yang unggul, dan teruji bersifat stabil, aman, karena bekerja hanya pada jaringan yang rusak/nekrotik dan tidak merusak jaringan sehat,  
  • Pengembangan Inovasi telah lulus dari uji klinis fase-1, sehingga prospektif untuk memperoleh ijin edar, 

  • Bahan baku bakteri laut Bacillus sp. HSFI-5, HSFI-10, HSFI-12, tersedia melimpah di Indonesia; sehingga dapat diproduksi secara berkelanjutan, dan mendukung kemandirian kesehatan nasional,
     
  • Produk mudah diaplikasikan tanpa memerlukan alat khusus maupun fasilitas medis yang mahal.
     

Potensi Aplikasi:

Inovasi Debrizim berpotensi untuk dimanfaatkan di Indonesia yang memiliki insidensi pasien luka kronis maupun trauma yang tinggi, sedangkan ketersediaan obat untuk debridement masih terbatas dan mahal harganya. Ketersediaan bahan baku dari bakteri laut Indonesia Bacillus sp. HSFI-5, HSFI-10, HSFI-12, yang tersedia melimpah juga memungkinkan produksi dan penjediaan produk secara berkelanjutan dengan harga yang terjangkau, sehingga dapat mendukung kemandirian dalam pelayanan kesehatan secara nasional. 
 


Innovator:

Tim Inovasi

ISI

Institusi

ISI

Alamat

ISI

Status Paten

Telah Terdaftar

Kesiapan Inovasi

*** Telah Dikomersialkan

Kerjasama bisnis

*** Terbuka

Peringkat Inovasi

*** Paling Prospektif


File

Tidak ada


Video

Tidak ada


Perkembangan Inovasi