Ditangkar Lalu Ditangkis
KONSTRUKSI RUANG PENANGKARAN RAYAP TANAH
Deskripsi Singkat
Ancaman rayap khususnya rayap tanah Cryptotermes curvignathus yang disebabkan oleh beberapa hal, di masa datang diperkirakan akan semakin besar. Oleh karena itu lembaga penelitian dan perusahaan akan memerlukan pasok rayap sebagai organisme uji dalam evaluasi ketahanan produk kayu terhadap serangan rayap.
Inovasi ini mengembangkan ekosistem untuk penangkaran rayap tanah C. curvignathus secara ex-situ, yang dilengkapi dengan mikro habitat yang sesuai bagi rayap, suplai makanan, pengendalian iklim mikro, dan pencegahan gangguan predator. Dengan adanya inovasi ini, rayap dapat dibudidayakan untuk mendukung penelitian sifat fisiologis dan ekologis dari rayap, serta mendukung pengembangan bahan dan teknik pengendalian rayap. Inovasi ini juga ikut mendorong budidaya rayap sebagai komoditas penelitian yang bernilai ekonomis.
Captivated Then Tricked
Short Description
The threat of termites, especially the subterranean termite Cryptotermes curvignathus, is anticipated to be even greater in the future. Therefore, research institutes and companies will need an adequate supply of live termites as test organisms, in evaluating the resistance of wood products to termite attack. This innovation develops an ex-situ ecosystem for the breeding of the subterranean termites C. curvignathus, which is equipped with a micro-habitat suitable for termites, food supply, microclimate control, and prevention from the threats of predators. With this innovation, termites can be cultivated to support research on the physiological and ecological properties of termites, as well as supports for the development of termite control materials and techniques. This innovation also encourages termite cultivation as an economically valuable research commodity.
Perspektif
"Jika Anda mengenal musuh seperti mengenal diri Anda sendiri, Anda tidak perlu takut akan hasil dari seratus pertempuran. Jika Anda mengenal diri sendiri tetapi tidak mengenal musuh Anda, untuk setiap kemenangan yang diperoleh Anda juga akan menderita kekalahan. Jika Anda tidak mengenal musuh maupun diri Anda sendiri, Anda akan menyerah dalam setiap pertempuran". dari Sun-Tzu "The Art of War"
Keunggulan Inovasi:
- Sistem dan teknik penangkaran ini telah dikembangkan sejak 2012, dan telah teruji efektif untuk mengembangbiakan rayap tanah.
- Budidaya rayap dapat diajarkan ke komunitas pengumpul dan pencari rayap, untuk meningkatkan pendapatan mereka, dan menghemat waktu karena tidak perlu bersusah payah mencari koloni rayap.
- Inovasi ini dapat mendorong rayap menjadi komoditas yang bernilai ekonomis, karena lembaga penelitian dan perusahaan semakin banyak memerlukan rayap sebagai organisme uji dalam evaluasi ketahanan kayu, maupun dalam pengembangan produk anti rayap.
Potensi Aplikasi:
Inovasi ini berpotensi dikembangkan sebagai usaha budidaya/penangkaran rayap tanah sebagai komoditas yang bernilai ekonomis. Lebih lanjut, jika kebutuhan akan rayap terus berkembang, budidaya rayap dapat diajarkan ke komunitas pengumpul dan pencari rayap untuk meningkatkan pendapatan mereka.
Innovator:
Tim Inovasi
ISI
Institusi
ISI
Alamat
ISI
Status Paten
Dalam Proses Pengajuan
Kesiapan Inovasi
** Siap Dikomersialkan
Kerjasama bisnis
** Luas
Peringkat Inovasi
** Sangat Prospektif
File
Tidak ada
Video
Tidak ada