• +6221 4288 5430
  • +62 8118 242 558 (BIC-JKT)
  • +62 8118 242 462 (BIC-INA)
  • info@bic.web.id

Budidaya Udang Cara Digital

SMARTSHRIMPS.ID - APLIKASI PINTAR PETAMBAK UDANG INDONESIA

Deskripsi Singkat


Produk perikanan merupakan salah satu komoditas unggulan ekspor Indonesia, bahkan saat ini udang menjadi primadona, karena permintaan yang tinggi di pasar internasional. Sementara itu kebanyakan petambak udang selain produktivitasnya masih rendah, juga produk maupun proses pembudidayaannya seringkali tidak memenuhi persyaratan untuk ekspor.  

Inovasi ini mengembangkan aplikasi digital untuk optimalisasi pendataan serta pemantauan aktifitas budidaya udang, demi meningkatkan efektifitas, dan efisiensi pengelolaan perikanan budidaya udang di Indonesia secara berkelanjutan. 

Aplikasi ini juga dilengkapi dengan sarana belajar online yang mudah, menarik dan dapat diakses oleh semua pihak yang terlibat dalam budidaya udang; dan kini aplikasi berbasis web ini telah tersedia di Playstore dan Apple Store.

 

Digital Shrimp Cultivation

 

Short Description


Shrimp products are one of Indonesia's leading and prima donna of the  Indonesia's export commodities. Meanwhile, most shrimp farmers aside to it's low productivity, their products and cultivation processes often do not meet the standard requirements for export. This innovation develops digital applications for optimizing data collection and monitoring of shrimp farming activities, in order to increase the productivity/efficiency of managing shrimp farming. This application is also equipped with users friendly learning tools, that are accessible to all stakeholders in shrimp farming; and is now readily available in Playstore and Apple Store.

Perspektif

Di era global yang serba digital, petambak udangpun harus belajar aplikasi digital agar dapat mengantarkan hasilnya menjangkau pasar dunia.      

Keunggulan Inovasi:

  • Meningkatkan efektifitas pengelolaan aktifitas kegiatan budidaya harian, dari kemampuan monitoring yang berbasis mingguan menjadi real-time;
  • Menyediakan data terpadu dari keseluruhan proses budidaya udang, termasuk visualisasi data tambak yang penting, yang tersedia secara grafis;  
  • Menyediakan informasi real-time harga udang, sehingga membantu petambak mengoptimalisasi perencanaan jadwal panen dengan harga terbaik;
  • Dilengkapi dengan sarana belajar online yang dapat diakses oleh semua pihak yang terlibat dalam budidaya udang; dan tersedia di Playstore dan Apple Store.

Potensi Aplikasi:

Inovasi ini membantu kolaborasi antara pembuat kebijakan pemerintah, pebisnis produk udang, investor, serta petambak udang dalam rangka mengembangkan dan mengoptimalkan sektor budidaya udang; termasuk pendataan lingkungan dan tracebility kegiatan budidaya udang secara terpadu. Aplikasi ini juga berpotensi untuk diintegrasikan dengan berbagai aplikasi perusahaan startups berbasis instrumen yang ada di Indonesia, maupun dengan aplikasi berbagai organisasi terkait pelestarian lingkungan. 

Innovator:

Tim Inovasi

I Gede Mahendra Wijaya, Lida Pet-Soede, Agus Salim

Institusi

PT Hatfield Indonesia

Alamat

PT HATFIELD INDONESIA - LIPI Building 3rd Floor, Jl. Ir. H. Juanda No 18, Bogor 16122, West Java, Indonesia

Status Paten

Belum Didaftarkan

Kesiapan Inovasi

* Prototype

Kerjasama bisnis

* Terbatas

Peringkat Inovasi

* Prospektif


File

Tidak ada


Video

Tidak ada


Perkembangan Inovasi