• +6221 4288 5430
  • +62 8118 242 558 (BIC-JKT)
  • +62 8118 242 462 (BIC-INA)
  • info@bic.web.id

Dispenser Yoghurt Segar

Inkubator Minuman Susu Fermentasi untuk Menyediakan Yoghurt Segar Setiap Saat

Deskripsi Singkat


Yoghurt, selain sehat, mempunyai nilai ekonomis cukup tinggi. Salah satu masalah pengembangan usaha untuk produk ini di skala UMKM dan industri adalah resiko kontaminasi akan membuat yoghurt yang dihasilkan lebih cepat masam dan tidak lagi segar ketika disajikan bagi konsumen.

Inovasi ini membuat produksi yoghurt lebih terjamin kualitasnya dan ekonomis. Media penampung yang sama untuk proses produksi langsung dikemas, siap didistribusikan. Inkubator menggunakan peralatan sederhana seperti lampu pijar, kotak kayu yang di dalamnya dilapisi aluminium. Yoghurt diproduksi dari susu bubuk dan ragi yang diformulasi. Resiko kontaminasi dikurangi dan peralatan yang digunakan sederhana.

Fresh Yogurt Dispenser

 

Short Description


Maintaining quality of yogurt can be achieved by reducing the risk of contamination during production and packaging process.

The incubator offers innovative, efficient, and economic way of producing yogurt using milk powder, in a sterilized one gallon bottle, after which it is sealed immediately and ready to be distributed. The materials and technology used is simple enough and is very suitable for SME.


Perspektif

Proses produksi makanan dan minuman yang lebih baik dengan mengurangi resiko kontaminasi, menggunakan media yang langsung dikemas dengan peralatan yang efektif juga ekonomis untuk skala mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Keunggulan Inovasi:

  • Menghasilkan produk segar dan higienis
  • Dapat memproduksi dengan volume 20-30 liter dalam waktu 5 jam perbatchdengan biaya rendah
  • Investasi peralatan murah, karena menggunakan kontainer air isi ulang untuk wadah produksi sekaligus kemasannya
  • Peralatan produksi sederhana dan mudah digunakan
  • Penggunaan listrik dan ongkos operasi relatif rendah

Potensi Aplikasi:

Inovasi ini dapat diaplikasikan untuk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di bidang minuman dengan model usaha berbentukfranchise.


Innovator:

Tim Inovasi

Prof.Dr.Ir. H. Musa Hubeis, M.S., Dipl.Ing., DEA

Institusi

Institut Pertanian Bogor

Alamat

Gedung Rektorat IPB Lt. 5 Kampus IPB Darmaga Bogor 16680

Status Paten

Telah Terdaftar

Kesiapan Inovasi

*** Telah Dikomersialkan

Kerjasama bisnis

*** Terbuka

Peringkat Inovasi

*** Paling Prospektif


File

Tidak ada


Video

Tidak ada


Perkembangan Inovasi