• +6221 4288 5430
  • +62 8118 242 558 (BIC-JKT)
  • +62 8118 242 462 (BIC-INA)
  • info@bic.web.id

Olah Belatung Agar Beruntung

METODE PEMBUATAN HIDROLISAT PROTEIN MAGGOT SEBAGAI PENURUN GLUKOSA DARAH

Deskripsi Singkat


Hidrolisat protein adalah protein yang dihidrolisis atau dipecah ikatan hidrogennya untuk meningkatkan jumlah dari asam amino penyusunnya. Hidrolisat protein ini diketahui dapat mengontrol  hiperglikemia, yaitu kenaikan kadar glukosa di dalam darah, yang umumnya dialami oleh penderita diabetes. 

Inovasi ini mengolah hidrolisat protein dari maggot Black Soldier Fly ( Hermetia illucens) melalui empat tahapan proses, yaitu pre-treatment maggot, inkubasi hidrolisat, isolasi hidrolisat protein, dan pengeringan dengan metode freeze drying. Proses hidrolisis dilakukan dengan menggunakan enzim, agar protein yang sensitif terhadap Ph dan suhu tidak mengalami kerusakan. Berdasarkan penelitian, pemberian hidrolisat protein maggot dengan dosis 300 mg/kg bb memberikan pengaruh hipoglikemik terbaik, dan secara statistik melebihi kinerja kontrol obat Akarbosa.

 

Convert Maggots to Blessing

 

Short Description


Protein hydrolyzate is a protein that its hydrogen bonds are broken down to increase the number of its constituent amino acids. This protein hydrolyzate can help controling hyperglycemia commonly experienced by diabetics. This innovation extracts protein hydrolyzate from maggot of Black Soldier Fly (Hermetia illucens) through four stages of process; namely maggot pre-treatment, hydrolyzate incubation, protein hydrolyzate isolation, and freeze drying. The hydrolysis process is carried out using enzymes, so that proteins that are sensitive to acidity and heat are not damaged. Based on the research, administration of maggot protein hydrolyzate at 300 mg/kg BW gave the best hypoglycemic effect, and statistically superior the control performance of Acarbose.
 

Perspektif

Di masa depan, diyakini bahwa serangga/maggot akan secara berangsur mengambil alih sumber protein hewani kita; seperti daging, ikan, telur dan susu; karena lebih produktif dan lebih ramah lingkungan ketimbang sumber peternakan dan perikanan.        

Keunggulan Inovasi:

  • Menjadi pelopor pemanfaatan maggot sebagai bahan baku obat diabetes, 
  • Yang pertama dalam penggunaan metode inkubasi dengan enzim tripsin untuk . menghasilkan hidrolisat protein,
  • Pemberian hidrolisat protein maggot dengan dosis 300 mg/kg BW teruji memberikan pengaruh hipoglikemik lebih baik dibanding kontrol obat Akarbosa.
  • Bahan baku maggot telah semakin populer diproduksi, sehingga pasokannya terjamin.    

Potensi Aplikasi:

Inovasi ini berpotensi untuk terus dikembangkan sebagai penghasil produk protein, dan bahan baku pembuatan hidrolisat protein untuk pemanfaatannya dibidang biomedis. Maggot sebagai bahan baku sumber protein memiliki keunggulan dalam keseragaman spesifikasi. dan diperkirakan harganya akan terus semakin kompetitif/murah, dan tidak bersaing dengan bahan pangan.    
 

Innovator:

Tim Inovasi

1 Prof. Dr. drh. Tutik Wresdiyati PA.Vet 2 Imam Ali Alzaini Bychaqi 3 Muhammad Rifqi Janjani 4 Cepty Rohmawaty

Institusi

IPB

Alamat

IPB

Status Paten

Dalam Proses Pengajuan

Kesiapan Inovasi

** Siap Dikomersialkan

Kerjasama bisnis

** Luas

Peringkat Inovasi

** Sangat Prospektif


File

Tidak ada


Video

Tidak ada


Perkembangan Inovasi